Rabu, 14 November 2012

PEMBUATAN PUPUK ORGANIK CAIR (POC) DARI URIN MANUSIA


PEMBUATAN PUPUK ORGANIK CAIR (POC) DARI URIN MANUSIA
"Sahar PPL Sebatik Barat"


 ALAT :
  1. Galog Kapasitas 18 Liter
  2. Botol Aqua kapitas 1,5 liter l engkap dengan tutupnya
  3. Selang kecil transparan
  4.  Isolasi
  5. Pisau

BAHAN :
  1.  Urin 5 Liter
  2. Air Kelapa 2,5 Liter
  3. Air cucian beras 2,5 liter
  4. 350 ml/Gula Aren 1 Kg
  5. Bakteri yang digunakan Mol dari buah pisang atau Biostarter dari air liur

LANGKAH KERJA :
  1. Semua bahan diaduk, kemudian dimasukan kedalam galong
  2. Ditutup rapat, lalu tutup galong dilubangi kemudian dimasukkan selang kecil transparan ketutup galong yang dilubangi.
  3.  Kemudian dihubungkan dengan botol aqua yang berisi air biasa, dibuat lubang seperti Langkah kerja 2.
  4. Difermentasi Selama 2 minggu.
  5. Poc dari urin siap dipakai dengan dosis 250 ml/15 liter air.


8 komentar:

  1. salam kenal gan...
    wah luarbiasa nih gan informasinya untik para petani seindonesia.
    boleh tau ga gan dimana bisa didapatkan formula untuk mendormankan mikroba.?trims atas infonya

    BalasHapus
  2. Saya sudah mencoba membuat POC dari urine saya sendiri. Bahannya : Urine 10 lt, Leri (air cucian beras dicampur nasi basi) 5 lt, Tetes tebu black strap 5 lt, Fermentor EM4 1 lt. Percobaan hampir gagal karena tidak dipasang selang kecil untuk membuang gas dari reaktor, hanya dlm waktu 60 jam jerrycan reaktor meledak. Bau pesing menyebar. Setelah diperbaiki, sudah aman kembali, proses pembuatan POC dilanjutkan. Dari hasil aplikasi POC ini terlihat nyata pertumbuhan daun, bunga dan buah pada berbagai tanaman, diantaranya : Anggrek, Kamboja, Jeruk Bali, Jambu Darsono dan masih banyak lagi yg lain.

    BalasHapus
  3. Pak Abdul, Mikroba akan tidur jika sumber makanan dirasa sudah minim/habis, bisa juga dengan cara di dinginkan dibawah suhu 20' C selama 24 jam dengan catatan Rongga antara bakteri (cair) dengan wadah diberi jarak 1 cm saja (hampir penuh).

    BalasHapus
  4. salam kenal,
    sy sbentar lag pensiun, ingin punya kegiatan setelahnya, sekarang sy sedang mencoba bercocok tanam, diantaranya tanaman pepaya california, untuk pupuk sy tertarik dengan poc (alami, gampang, murah, tdk berkimia), sy mau coba bikin poc, dari semua bahan dan alat yang tertera diatas sy tahu, tapi yang point 5 mengenai: "Bakteri yang digunakan Mol dari buah pisang atau Biostarter dari air liur" sy tidak tahu, tolong terangkan macam apa itu?, apa dibikin sendiri atau ada jualan di toko/apotik?, tolong ya sy sangat perlu sekali

    BalasHapus
  5. pak ramadhan..
    mol (mikro organisme lokas) jde bakteri yg terkandung di buah pisang itu ,,

    BalasHapus
  6. apakah menggunakan soda kue bisa sebagai penumbuh bakterinya?

    BalasHapus
  7. Mantap gan sy jg udh nyoba poc dr urin trrnyata luar biasa

    BalasHapus